BAZNAS Luwu Timur Kembali Salurkan Paket Konsumtif dan Kursi Roda kepada Warga Dhuafa

    BAZNAS Luwu Timur Kembali Salurkan Paket Konsumtif dan Kursi Roda kepada Warga Dhuafa

    LUWU TIMUR - Upaya untuk memberikan kesadaran bagi masyarakat Luwu Timur, bahwa zakat yang di tunaikan sangat bermanfaat untuk keluarga, saudara di lingkungan kita tinggal, bukan untuk orang lain, tapi kebermanfaatannya kembali dirasakan masyarakat Luwu Timur.

    Seperti yang dilakukan Badan Amil Zakat Nasional (BAZNAS) Luwu Timur kembali menyalurkan paket konsumtif dan 1 unit kursi roda bagi warga dhuafa ke rumah mustahik di Desa Wasuponda Kecamatan Wasuponda dan Desa Timampu.

    Selain itu, BAZNAS juga menyalurkan di masing-masing rumah Mustahik Desa Timampu, kemudian rompi ojek di Kantor Desa Timampu.

    Pada Penyaluran di Timampu dihadiri oleh Sekretaris Desa Timampu, Sulaikha, S.Sos, Kepala Dusun, Mukmin S, penyaluran di Wasuponda hadir mendampingi Pengurus UPZ Wasuponda Pak Beno Saputra, Manager UPZ BAZNAS, Marhawani, Kepala Bidang Pendayagunaan BAZNAS Luwu Timur, Muh. Nur Kholis.

    Kepala Bidang Pendayagunaan BAZNAS Luwu Timur, Muh. Nur Kholis mengatakan penyaluruan kali ini ada di dua lokasi, yakni Kecamatan Wasuponda dan Kecamatan Towuti, di Kecamatan Wasuponda tepatnya di Desa Wasuponda.

    "Dimana yang menerima manfaat ada 5 orang Mustahik, dan ini upaya juga mayakinkan masyarakat setempat bahwa Zakat bermanfaat untuk warga Wasuponda itu sendiri, " ungkap Muh. Nur Kholis.

    Di Kecamatan Towuti, bertempat di Desa Timampu, dimana yang menerima manfaat itu terdiri dari 1 Mustahik penerima 1 Unit Kursi Roda, 3 orang mendapatkan Paket Sembako dan 2 orang Pengojek penerima Rompi Ojek, lanjut Muh. Nur Kholis.

    Sementara itu, Sekretaris Desa Timampu, Sulaikha, S.Sos mengaku sangat bersyukur dan menyampaikan terima kasihnya kepada BAZNAS Luwu Timur.

    "Kami sangat bersyukur dengan kunjungan BAZNAS, karena masyarakat kami dapat terbantu, semoga masyarakat Luwu Timur makin sadar akan pentingnya menunaikan Zakat terlebih kepada Lembaga BAZNAS, " tutur Sulaikha.(JIS)

    Lutim Sulsel
    Suhardi

    Suhardi

    Artikel Sebelumnya

    Tim Penilai Internal Mabes Polri Kunjungi...

    Artikel Berikutnya

    Penataan RTH, Wabup Luwu Timur Libatkan...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Bakamla RI Siap Dukung Multilateral Naval Exercise Komodo (MNEK) 2025
    Kapolri dan Menteri P2MI Bersinergi Lindungi Pekerja Migran Indonesia
    Jenderal TNI (Purn) Dudung Abdurachman: SMSI Harus Tetap Solid dan Bergerak Maju
    DWP Bakamla RI Dukung Pemberdayaan UMKM dan Peran Perempuan di Jala Fair 2025
    Ayo Pindah ke Rembang, Surga Kuliner Ramah Kantong!

    Ikuti Kami